Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan (DPK) Kabupaten Bekasi, Agus Trihono menebar bibit ikan Nila sebanyak 150.000 ekor di Situ Abidin, Desa Karang Mulia, Kecamatan Bojongmangu, Selasa (14/01).
“Hari ini Dinas Perikanan memberikan 150 ribu bibit ikan nila di Situ Abidin agar kedepannya bisa dimanfaatkan masyarakat disini,” katanya.
Penyebaran bibit nila tersebut kata Agus, untuk meningkatkan antusias masyarakat luas agar mengunjungi Situ Abidin.
“Selain itu, bisa memberikan sumber daya lingkungan hidup bagi wilayah Desa Karang Mulia, Kecamatan Bojongmangu dan menjaga ekosistem lingkungan agar tetap indah dan terjaga. Selain daripada itu akan berdampak pada kegiatan ekonomi masyarakat desa,” ungkapnya.
Dalam kegiatan penebaran bibit ikan nila tersebut dihadiri Bhabinkamtibmas Desa Karang Mulia, Kades Karang Mulia dan Karang Taruna
Sumber : http://bekasikab.go.id