Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional Tingkat Kota Bandung tahun 2024, Forum Komunikasi Anak Kota Bandung ( FOKAB ) bersama APSAI Kota Bandung & Yayasan Lentera Muhasabah melaksanakan program “AMBU” Aksi Mikanyaah Babaturan Urang kepada anak2 di Lembaga Pembinaan Khusus Anak ( LPKA ) Bandung.
Dalam sambutannya Kabid Pemenuhan Hak Anak ( PHA ) DP3A Kota Bandung menyampaikan bahwa AMBU dilaksanakan untuk berbagi rasa bahagia kepada teman sebaya FOKAB di LPKA.
Karena salah satu tujuan dari peringatan Hari Anak Nasional adalah untuk meningkatkan kebahagiaan anak-anak di Kota Bandung, siapapun itu karena semua anak adalah anak kita.
Pada kesempatan itu juga diserahkan bantuan Al Quran & Iqro dari Yayasan Lentera Muhasabah pimpinan Ustad Deden Herdiansah untuk seluruh anak di LPKA. Sebagai muhasabah diri , Ustad Deden Herdansyah memberikan tausyiah dengan metode pendekatan dzikir.
Anak-anak LPKA sangat antusias mengikuti seluruh rangkaian acara yang ditutup dengan kegiatan JUS ( Jemput Aspirasi ) yg dikomandoi FOKAB untuk menjaring suara anak Kota Bandung dalam hal ini anak anak LPKA Bandung.
#Dp3akotabandung
#Forumkomunikasianakkotabandung
#Apsaikotabandung
#Yayasanlenteramuhasabah