Oleh: Riva Rizqy Ramadhani – Ilmu Komunikasi Konst. Jurnalistik
Bandung — MT Ummahatul Qurani menyelenggarakan kegiatan donor darah bertajuk “Setetes Membantu Sesama Darah”. Kegiatan donor darah tersebut dilaksanakan pada Kamis, (15/01/26), dari pukul 09.00 hingga 11.00 WIB, bertempat di Jl. Rengganis No. 12, Turangga, Kota Bandung, Jawa Barat.

Ketua MTUQ, Hj. H. Qur’ani Noor, mengatakan bahwa kegiatan donor darah ini bertujuan sebagai upaya membantu pasien yang membutuhkan transfusi darah. Dari total 70 orang yang mendaftarkan diri sebagai pendonor, sebanyak 49 orang dinyatakan memenuhi syarat dan berhasil mendonorkan darahnya. Kegiatan ini menjadi bentuk nyata kepedulian sosial dan solidaritas kemanusiaan, kali kedua yang sebelumnya dilaksanakan 3 bulan yang lalu.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada PMI Kota Bandung dan seluruh peserta donor serta pihak terkait yang telah berkontribusi. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi semua,” ujarnya Kamis, (15/01/26















