Polres Cimahi mengundang sekitar 250 orang petugas kebersihan untuk menerima pemberian sembako di kesempatan bakti sosial dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-78 Bhayangkara, Sabtu 15 Juni 2024, bertempat di Mapolres Cimahi.
“Alhamdulillah dikasih sembako, ya buat kita orang kecil sangat membantu. Soalnya harga sembako sekarang kan sedang mahal, bisa dimasak dan dimakan bersama keluarga,” ujar Asep salah seorang penerima sembako.
Hal ini merupakan bentuk apresiasi bagi para petugas kebersihan yang telah turut menjaga lingkungan.
“Kita semua tahu soal kebersihan kurang terpikirkan. Padahal ada pahlawan yang senantiasa membersihkan kota kita yaitu teman-teman petugas ini. Karena itu, kami bergerak membantu mereka memberikan sedikit paket sembako untuk dimasak bersama keluarga. Semoga apa yang kami berikan bermanfaat,” ucap Kapolres Cimahi, AKBP Aldi Subartono, SIK, MH.
Tak hanya pemberian sembako, kegiatan lain pun dilaksanakan seperti donor darah, sunatan massal, pemeriksaan kesehatan, dan pemberian alat bantu berjalan. Donor darah diikuti 278 orang dan 35 anak mengikuti sunatan massal gratis.