Dari pesisir pantai Indramayu di bagian utara hingga Pangandaran di bagian selatan dan dari Sukabumi di bagian barat sampai Kuningan di ujung timur, Jawa Barat merupakan salah satu provinsi dengan populasi terpadat di Indonesia. Wilayah yang memiliki beberapa gunung berapi aktif ini juga kerap disebut Parahyangan atau ‘tempat tinggal para dewa’ karena bentang alamnya yang terkenal begitu indah dan unik dengan jarak tempuh yang tidak terlalu jauh dari Jakarta atau Bandung. Dari danau di puncak gunung sampai pantai berpasir putih, Jawa Barat memiliki banyak sekali pemandangan alam yang sangat indah dan sayang untuk dilewatkan sebagai destinasi wisata. Berikut ini tempat-tempatnya.
1. Pulau Biawak, Indramayu
Sobat mungkin sudah tidak asing dengan Pulau Komodo di mana reptil purba raksasa komodo hidup berkeliaran dengan bebas di sana. Tapi tahukah Sobat bahwa tak terlalu jauh dari Jakarta, tepatnya di pesisir utara Indramayu juga terdapat sebuah pulau yang banyak dihuni oleh biawak? Dulunya pulau ini tertutup untuk umum karena dijadikan lokasi penelitian milik pemerintah, namun kini sudah dibuka untuk umum. Tapi ingat ya, meskipun tak seagresif komodo, namun biawak dewasa dapat tumbuh sepanjang tiga meter dan juga bisa menggigit! Begitu juga dengan ekornya yang bisa menyabet apapun saat mereka merasa terancam.
2. Situs Gunung Padang, Cianjur
Di lintasan gunung berapi di kawasan Cianjur terdapat sebuah penemuan besar. Ketika reruntuhan candi ditemukan di bukit setinggi 100 meter ini, awalnya semua orang menganggap itu hal biasa. Namun 20 tahun lalu barulah diketahui bahwa candi tersebut bukan berdiri di atas bukit, melainkan di sebuah piramida buatan manusia yang terkubur oleh tanah! Dari uji karbon, disimpulkan bahwa batu-batuan yang digunakan untuk membangun piramida ini diperkirakan telah berusia antara 9.000 hingga 20.000 tahun silam, atau 6.000 tahun sebelum Raja Tut membangun piramida-piramida di Mesir dan menjadikannya sebagai piramida tertua di dunia. Meski hingga saat ini bermacam penelitian sejarah masih berlangsung, namun Gunung Padang telah dibuka untuk umum.
3. Cukang Taneuh, Pangandaran
Jika mendengar Cukang Taneuh mungkin Sobat tidak akan tahu bahwa tempat inilah yang sering disebut Green Canyon, benar? Sebutan Green Canyon sendiri awalnya dipopulerkan oleh wisatawan asal Prancis, karena ngarai bernama Cukang Taneuh (yang artinya Jembatan Tanah) ini mengingatkan akan Grand Canyons yang ada di Arizona, namun berwarna hijau. Di ujung perjalanan menyusuri sungai, Sobat bisa turun dari perahu dan memanjat ke tumpukan batu-batu besar. Selain itu Sobat bisa terjun bebas ke sungai yang mengalir di antara Green Canyon. Petualangan di sini pun akan berakhir dengan kembali naik perahu menuju hilir sungai yang bermuara di laut selatan, sembari menatap indahnya matahari tenggelam di cakrawala.
4. Gunung Papandayan, Garut
Bagi para pecinta alam, gunung ini termasuk cocok bagi para pendaki pemula, karena untuk mencapai area perkemahan di Papandayan, Sobat hanya perlu mendaki selama dua jam saja. Usai mendirikan tenda, pendaki dapat berjalan-jalan di Tegal Alun, sebuah padang bunga Edelweiss terluas di Jawa Barat sekaligus tempat terbaik untuk melihat matahari terbit.
5. Danau di Kawah Gunung Galunggung, Tasikmalaya
Pada tahun 1982 Indonesia mengalami bencana alam hebat berupa gunung meletus yang berlangsung cukup lama sehingga memaksa ratusan warga yang tinggal di sekitarnya untuk mengungsi selama hampir satu tahun. Saking hebatnya letusan yang terjadi, sampai-sampai sebuah kaldera terbentuk di puncak gunung tersebut dan seiring berjalannya waktu, lama-kelamaan terisi oleh air yang berasal dari tanah dan guyuran hujan sehingga terciptalah danau yang terdapat di dasar kawah ini. Di sini, Sobat bisa melihat panorama menakjubkan Kota Tasikmalaya dari kejauhan dan dikelilingi oleh tanaman hijau sejauh mata memandang.
6. Pangalengan, Bandung
Jika Sobat sudah pernah ke Situ Patengan, maka di kawasan Pangalengan yang berjarak 45 kilometer di selatan Bandung itu juga terdapat danau yang berukuran lebih besar, yaitu Situ Cileunca. Di sini Sobat bisa mengitari danau dengan perahu, tapi jika ingin mencoba yang lain, ada juga Jembatan Cinta. Bukan cuma itu saja, di Pangalengan Sobat juga bisa berkunjung ke perkebunan teh Malabar untuk mempelajari proses produksi teh dari mulai penanaman hingga ke pengemasan serta lanjut berziarah ke makam tuan tanah nan dermawan yang mendedikasikan hidupnya untuk Bandung, yaitu Karel Albert Rudolf Bosscha. Perkebunan teh yang berbukit-bukit sejauh mata memandang tampak seperti hamparan permadani hijau.
7. Pantai Sawarna, Banten
Menurut cerita orang-orang yang pernah berkunjung ke Sawarna, tidak ada kata-kata yang tepat untuk mendefinisikan keindahan pantai ini selain mengunjunginya sendiri. Di Sawarna, Sobat akan melihat air laut berwarna biru kehijauan dan membentang sepanjang kurang lebih 65 km.
Itulah 7 tempat-tempat indah di Jawa Barat yang menyajikan panorama yang masih asri. Semoga informasi di atas bisa menambah referensi destinasi liburan Sobat Harmoni ya!
(Dari berbagai sumber)