Tirta Meyrizka Lubis, merupakan alumni Universitas Gadjah Mada telah berhasil mengharumkan nama Provinsi Jawa Timur. Dia berhasil dinobatkan sebagai Duta Pendididikan Indonesia Tahun 2022 dengan ditambah berbagai kejuaraan yang diraihnya. Melalui kemenangan ini, Tirta memiliki peluang dan kesempatan luas untuk mengikuti agenda pendidikan di Indonesia
Tentunya berbagai perjuangan yang dilaluinya untuk bisa mencapai kesuksesannya ini. Berbagai hal perlu dipersiapkan, mulai dari mental, fisik, kesiapan wawasan yang luas, update informasi terkini, advokasi pendidikan, public speaking dan track record pengalaman yang menunjang tentu menjadi pertimbangan dalam penilaian kompetisi ini.
Melalui proses perjalanan yang panjang, Tirta berhasil membuktikan bahwa kerja kerasnya tidak sia-sia. Dia mendapatkan gelar kejuaraan terbanyak dalam ajang bergengsi ini. Sebagai Duta Pendidikan Indonesia Tahun 2022, Puteri Pendidikan Nusantara, Best Presenter, Best Scientific Paper, RU1 Speech Competition, dan Go Healthy Top 5. Segala pencapaian ini tentu melalui perjuangan yang sangat besar.

“Tentu segala sesuatu butuh strategi dan persiapan yang matang, sehingga ketika proses lomba kita sudah siap dan bisa memberikan yang terbaik, dan terus memohon kepada Allah agar diberikan yang terbaik pula” ujar Tirta
Tirta yang merupakan Mahasiswa Berpestasi Kemenristekdikti, Pemuda Pelopor Kemenpora, Duta Anak KemenPPA menyampaikan bahwa segala prestasi ia raih sejak dari kecil adalah dari dukungan keluarga yang sangat besar. Orang tuanya sudah mengarahkan dan membimbingnya dengan sangat tekun sehingga dia selalu mencoba hal-hal baru yang positif dan berusaha menjadi ahli di bidang yang sedang dia geluti.
“Saya bersyukur lahir di tengah-tengah keluarga yang sangat mendukung proses perkembangan saya. Perihal pendidikan orang tua selalu menjadikan ini prioritas, hal ini tentu menjadi motivasi saya untuk juga berkontribusi dalam bidang pendidikan. Meskipun banyak tantangannya, saya sangat menikmatinya. Segala proses membuat kita menjadi pribadi yang lebih tangguh” ucap Tirta tentang peran keluarganya.
Tirta berharap melalui amanah ini dia bisa membawa kebermanfaatan yang lebih luas dan bisa menginspirasi anak-anak muda lainnya untuk berprestasi dan berkontribusi lebih untuk Indonesia.














