Bobotoh dipastikan dilarang datang ke stadion PTIK untuk mndukung prjuangan Persib Bandung saat melawan Bhayangkara FC di lanjutan Liga 1 2019.
Bhayangkara FC vs Persib akan digelar, Rabu (23/10/2019). Manajer Bhayangkara FC, AKBP Sumardji, mengungkapkan bahwa pertimbangan keamanan menjadi alasan utama Bobotoh tak boleh melawat ke Jakarta.
Di musim lalu, Persib bisa membawa pulang hasil bagus dari markas Bhayangkara FC. Maung Bandung menang 2-1, Ezechiel N’Douassel dan Jonathan Bauman yang menjadi penentu kemenangan.
Persib mempunyai modal bagus menjelang laga away ini, sebelumnya mereka berpesta gol ke gawang Persebaya Surabaya dengan skor 4-1
(Dari berbagai sumber)