Anggota DPRD Kota Cimahi dari Komisi 3 H. Enang Sahri turun ke lapangan berkaitan dengan pembangunan di wilayah untuk meninjau rumah warga di di RW 16 & RW 17 Kelurahan Cipageran kota Cimahi pada hari Selasa (4/11/2025)
Rumah yang ditinjau adalah yang terdampak bencana alam dan cuaca. Dari rumah yang didatangi tersebut Ada yang kondisinya ada yang sudah rapuh bahkan ada yang sudah roboh.
“Ini adalah bagian salah satu yang insya Allah akan dilaksanakan karena ini sudah mengajukan, sudah mulai popir, insya Allah tahun inilah dilaksanakan.” Ujar Enang.

Selanjutnya Enang mengatakan bahwa pemerintah Kota Cimahi memiliki kewajiban untuk membantu masyarakat.
“Jadi apa yang saya sampaikan tadi bahwa pemerintah kota itu punya kewajiban untuk bisa membantu masyarakatnya, salah satunya yang tidak memiliki kemampuan dalam bidang ekonomi tentunya dan salah satu adalah infrastruktur yaitu rumah, dimana pemerintah kota dari tahun ke tahun selalu meningkatkan insya Allah kaitan dengan bantuan rumah atau rutilahu (Rumah tiak layak huni)” jelas Enang.
Menurut Enang bantuan untuk bedah rumah yang tidak layak huni untuk tahun sekarang dianggarkan dari APBD Kota Cimahi sebanyak 504 rumah. Tapi jumlah tersebut masih belum cukup untuk memenuhi target yang mencapai mencapai angka puluhuan ribu rumah
“Tetapi memang APBD kita belum cukup untuk menampung keseluruhan karena masih ada 30 ribu rumah lagi yang memang harus kita selesaikan.” Tutup Enang














