Timnas putri Indonesia berhasil keluar sebagai juara Piala AFF Putri 2024 setelah mengalahkan timnas putri Kamboja dengan skor 3-1 yang digelar di New Laos National Stadium, Vientiane, Laos, Kamis (5/12/2024) malam WIB.
Indonesia membuka keunggulan pada menit ke-19 lewat gol yang dicetak oleh Reva Octaviani berawal dari umpan Katarina Matilda Putri.
Namun Kamboja mampu menyamakan skor lewat gol Hok Saody pada menit ke-32.
Pada menit ke-35 ydney Sari Hopper kembali membuat Indonesia unggul Indonesia.
Reva Octaviani mencetak gol keduanya di laga ini pada menit ke-58 sekaligus mengunci kemenangan Garuda Pertiwi 3-1.
Dengan hasil ini Timnas putri Indonesia mengukir sejarah dengan menjadi juara Piala AFF Putri untuk pertama kalinya.