Asosiasi Muslimah Pengusaha ALISA “Khadijah” – ICMI Jawa Barat berkolaborasi engan MUI Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung menyelenggarakan acara Tadabur Alam dan Pelatihan Singkat Hidroponik pada hari Kamis (8/8/2024), di Puncak Bintang Cimenyan Kabupaten Bandung.
Selain pelatihan, acara ini dimeriahkan juga juga dengan demo Masak Bubur Aceh ala Cimenyan, Sharing ilmu, wawasan, motivasi, peluang usaha, keceriaan dan kebahagiaan serta berbagi sedikit rezeki untuk warga dan tak lupa memborong produk UMKM & Hasil Panen Petani Desa Cimenyan yang tersedia di Bazaar bahkan ada yang langsung ke perkebunannya di lingkungan tempat acara.
Bagi peserta acara ini sungguh berkesab karena untuk menuju lokasi menjadi tantangan tersendiri dan penuh perjuangan dikarenakan medan jalannya yg terjal dan sempit, melewati lembah dan naik turun tangga.
Acara ini selain dihadiri oleh Ketua ALISA Khadijah ICMI Jabar, Ibu Hj. Ina Wiyandini, BA. (Mama Ina Cookies), dihadiri & disupport pula oleh Kepala Desa Cimenyan, Tokoh masyarakat dan Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat, Ibu Hj. Siti Muntamah Oded, SAP., yang sekaligus juga sebagai salah satu Dewan Pakar ALISA “Khadijah” – ICMI Jawa Barat.
Dengan adanya acara ini diharapkan semakin dirasakan manfaat kehadiran ALISA “Khadijah” – ICMI Jabar di masyarakat yg lebih luas lagi, khususnya di Jawa Barat.
(Suhastin Santyati)