Pejudo putri Indonesia, Maryam March Maharani, harus mengakui ketangguhan wakil Kosovo Distria Krasniqi di babak 16 cabang olahraga judo Olimpiade Paris 2024.
Bertarung di Champ-de-Mars Arena, Paris, pada Minggu (28/7/2024), Maharani kalah melalui bantingan (ippon) yang dilakukan Krasniqi dalam pertandingan yang hanya berlangsung 37 detik.
Lawan yang dihadapi Maryam adalah pejudo peringkat dua dunia di kelas -52 kg dan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 untuk nomor -48. Sedangkan Maryam ada di peringkat 52 dunia.
Hasil ini membuat langkah pejudo berusia 24 tahun ini terhenti di babak 16 besar, dan memastikan Indonesia tanpa medali di cabang olahraga judo.