Pj Gubernur Jabar menyoroti secara khusus persoalan yang ada di KBB, yaitu diantaranya masalah kemiskinan, pengangguran, hingga persampahan.
“Jadi ini daerah ke tiga yang dikunjungi, sebelumnya Kota Bandung dan Kabupaten Bandung. Tadi kita sampaikan arahan supaya KBB segera menangani persampahan, kemiskinan, dan stunting,” kata Bey mengungkapkan saat berada di Kantor Pemkab Bandung Barat Senin (24/6).
Dalam kunjungan kerjanya ke beberapa daerah di Bandung Raya, penekanan terhadap problem sampah masih menjadi atensi yg kuat untuk didorong ke arah solusi karena sampai sekarang baru terbilang sedikit yang benar-benar bisa diolah.
“Tadi juga disampaikan baru 24 persen (sampah) yang diolah. Kita harus mulai memikirkan bagaimana mengolah sampah dari rumah tangga,” kata Bey.
Pj Bupati Bandung Barat, Ade Zakir menanggapi apa yang diutarakan oleh Pj Gubernur Jabar bahwasanya KBB sudah menyiapkan langkah-langkah yang diperlukan.
“Memang soal sampah itu jadi perhatian. Pak gubernur kan inginnya mengurangi sampah dari hulu, nah kita akan koordinasi dengan DLH Provinsi Jabar langkahnya seperti apa supaya bisa terealisasi,” ujar Ade Zakir.