Insiden kebakaran yang terjadi di Jalan Lurah RT 01 RW 17 Kelurahan Karang Mekar, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, pada Senin (20/5/2024) telah menghanguskan bangunan yang dipakai kios dan kamar kontrakan
Menurut keterangan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bidang Damkar Kota Cimahi, Aep Mulyana bangunan tersebut terdiri dari dua lantai.
Lantai satu disekat menjadi 3 bagian, digunakan untuk praktek dokter umum, kios pedagang jus, serta gerai jasa pembayaran listrik. Sementara bangunan lantai dua dijadikan kontrakan sebanyak 4 kamar.
“Jadi objek yang terbakar ini merupakan satu bangunan. Tapi disekat-sekat untuk kios dan kamar kosan,” jelas Aep.
Api pertama kali muncul dari kios penjual jus sekitar pukul 19:00 WIB. Kemudian merembet ke bagian atas dan melalap cepat ke bagian lainnya karena bangunan menggunakan material yang mudah terbakar.
Untuk memadamkan api Damkar Kota Cimahi menerjunkan 3 unit mobil pemadam.
Api sudah bisa dipadamkan sekitar pukul 21:15 WIB. Dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Sementara dugaan awal penyebab kebakaran ini akibat korsleting listrik.