Pertandingan Persib melawan Bali United dalam Semifinal Leg 1 Championships Series Liga 1 2023-24 di Bali United Training Center, Gianyar, Selasa (14/5/2024) malam
Sejak dimulai pertandingan berlangsung ketat dengan kedua belah pihak tampil ngotot.
Di menit 27, serangan dikirimkan Peluang didapatkan Persib. Berawal dari serangan David, bola masih bisa diredam Adilson Maringa. Lalu sepakan Ciro lolos dari tangkapan Maringa namun masih membentur tiang.
Serangan demi serangan dari kedua tim masih belum membuahkan gol. Babak pertama pun berakhir dengan skor 0-0
Di awal babak kedua, Bali United mengambil inisiatif penyerangan Mereka langsung membombardir pertahanan Persib.
Persib sebenarnya mendapatkan kesempatan untuk unggul setelah pengecekan VAR oleh wasit menyatan penalti untuk Maung Bandung akibat pelanggaran Kadek Agung terhadap David Da Silva di kotak terlarang Bali United.
Namun sayang Persib gagal memanfaatkan peluang emas teesebut. David da Silva yang gagal melakukan tugasnya sebagai eksekutor. Adilson Maringa berhasil membaca arah bola dengan tepat. Skor tetap bertahan 0-0.
Tidak lama berselang di menit ke-82, Bali United sukses menggetarkab gawang Persib. Berawal dari pergerakan Jajang melepaskan tembakan yang dan bola mengarah ke Jefferson Assis, lalu menanduk bola ke gawang Persib. Bali United unggul 1-0.
Tertinggal 1-0, Persib mencoba untuk menggenjot serangan mereka. Usaha keras Persib Bandung akhirnya berbuah manis di masa injury time. Lewat sebuah tendangan bebas Ezra Walian, David Da Silva yang berada di kotak penalti melakukan back header dan bola masuk tanpa bisa dicegah Maringa. Skor menjadi imbang 1-1
Di sisa pertandingan tidak ada gol lagi yang tercipta, skor tetap 1-1
Dari hasil ini kedua tim masih berpeluang untuk melaju ke babak final. Di Leg ke 2 mereka akan bertemu kembali pada tanggal 18 Mei 2024 mendatang di stadion Jalak Harupat kabupaten Bandung.
Foto: persib.co.id