Kalau biasanya saya dicurhatin homeschoolmom karena galau… sudah 5 hari ini saya dicari ibu yang menyekolahkan anak-anaknya.
Para ibu ini kebanyakan mengeluh juga menyalahkan keadaan yang memaksa mereka harus mau menemani kegiatan belajar putra putri kecilnya. Belum juga usai tugas rumah tangga kini ditambah dengan harus memikirkan tugas anak yang ternyata tidak mudah mereka lakukan. Ada saja alasan untuk menolak dan mengabaikan tugas ini. Akhirnya emak mengaku tambah stress dan mudah kelelahan.
Memang tidak mudah untuk membangun mindset bahwa pendidikan sejatinya kerja bersama antara guru dan orang tua. Tidak dapat menyerahkan segala urusan pendidikan anak hanya karena kita sudah membayar.
Momentum social distancing ini mengajarkan kita untuk selalu mampu beradaptasi. Segera menyesuaikan diri dengan situasi yang terjadi jangan menyalahkan orang lain apalagi mengutuk sistem.
Energi kita lepasnya sama aja tapi efeknya pada jiwa jauh sekali berbeda.
Jadi, yuk segera menyesuaikan diri dengan ketidakstabilan dan ketidakpastian karena Allah hanya meminta kita untuk berikhtiar saja. Melakukan yang bisa kita lakukan.
Mulai ajak anak-anak bicara dan saling membantu menghadapi segala perubahan.
Dyah Wulandhari
Ibu yang berusaha selalu melihat sisi baik dari segala peristiwa