Akhir tahun adalah paling dinanti-nati para pelajar dan pekerja karena di masa-masa penghujung tahun adalah indentik dengan liburan. Dengan berlibur, kita bisa bersantai sejenak dari rutinitas dan aktifitas yang menjenuhkan dan melelahkan.
Mesikpun jauh-jauh hari sudah menabung untuk liburan tetap saja menguras dana karena digunakan untuk makan, beli oleh-oleh dan lain-lain. Bagi sebagian orang yang mempunyai dana berlebih tidak ragu-ragu untuk berlibur keliling kota atau keliling luar negeri.
Jika kondisi keuangan kita pas-pasan bagaimana caranya agar liburanya seru dan menyenangkan? Liburan seru tidak hanya harus di lakukan ke luar kota dan luar negeri, liburan di rumah pun bisa dilakukan dengan putra-putri anda, Nah ini dia liburan di rumah yang bisa dilakukan bersama dengan putra-putri anda :
Masak Memasak di Rumah
Kegiatan masak-memasak bisa dilakukan untuk mengisi liburan bersama-sama putra puteri anda, mencoba menu-menu baru, resep masakan bisa di lihat melalui majalah ataupun di media online. Dari mulai belanja bahan-bahan masakan kepasar dan sampai mengiris dan meracik bumbu lakukan oleh putra-putri anda, dan setelah selesai masak santaplah bersama-sama di meja makan sambil berbicang-bingcang ringan.
Bersepeda keliling Komplek
Bersepeda adalah kegiatan yang paling asik dan menyenangkan, mencegah polusi. Selain itu bersepeda bisa mengusir kejenuhan dengan melihat sausana berbeda di sekeliling komplek melihat-lihat pemandangan di sekitar komplek dan menghirup udara segar, ajak putra-puteri anda Sob memakai sepeda masing-masing so jangan lupa safety riding, kegiatan ini bisa Sobat lakukan pagi hari ataupun sore hari.
Berkebun
Akhir tahun adalah paling dinanti-nati para pelajar dan pekerja karena di masa-masa penghujung tahun adalah indentik dengan liburan. Dengan berlibur, kita bisa bersantai sejenak dari rutinitas dan aktifitas yang menjenuhkan dan melelahkan.
Merubah Dekorasi Kamar
Rubah dekorasi kamar posisi tempat tidur dan meja belajar, ganti gorden putra putri anda sob, sesuaikan dengan selera buah hati. Jika buah hati anda ingin merubah warna cat dinding kerjakan bersama-sama.
Membaca Buku Cerita
Sekali-kali ajak putra-puteri anda untuk ke toko buku pilihlah buku kesukaan putra putri anda sob, Buku adalah jendela dunia. Daripada sibuk memainkan smart phone di rumah, ajaklah anak untuk membaca buku kesukaannya. Setelah membaca buku agar anak mereview buku bacaanya.
Berkemah di Halaman Rumah
Pasang tenda di pekarangan rumah atau di teras rumah, agar seru dan ramai ajak saudara atau keluarga. Bila halaman rumah cukup luas persiapkan api unggun dan segala perlengkapan masak memasak, dibuat seperti suasana di area perkemahan, masak memasak menggunakan kayu bakar, ajaklah putra-putri anda untuk menyiapkan segala sesuatunya bersama.
Bersih-bersih
Di mulai membersihkan/ menyapu halaman rumah, merapikan daun-daun dan batang tanaman, mengepel lantai, membersihkan kaca, mencuci sprei, mencuci slimut, menjemur kasur, bantal, guling, mencuci baju dan sepatu.
Membuat Kerajinan Tangan
Memanfaatkan berbagai barang bekas untuk menghasilkan kerajinan tangan, misalnya: botol air mineral, kaleng bekas susu, aneka kemasan makanan, dan juga benda bekas lainnya sebagai bahan utama prakarya keluarga. Atau membuat alat permainan tradisional seperti gasing atau panggal
Nah Sob itu dia liburan murah seru di rumah bermanfaat untuk putra-putri anda, nah sob kira-kira anda mau pilih yang mana???
Selamat berlibur berserta keluarga anda tercinta. (rwd)
Dari Berbagai Sumber