Peringati Hari Anti Korupsi Se-Dunia (Harkodia) Kejaksaan Negeri Kota Banjar bersama Yayasan Ruang Baca Komunitas (YRBK) Kota Banjar menggelar Seminar “Literasi Anti Korupsi” di Aula Kejari setempat Jum’at 13/12.
Kepala Kejari Kota Banjar – Gunadi SH mengatakan, masyarakat khususnya generasi milenial, harus melek literasi anti – korupsi seperti kegiatan seminar kali ini. Sebab melalui literasi anti korupsi itu, menurut Gunadi, generasi muda bisa membentengi dirinya dan melakukan pengawasan adanya praktik korupsi disekitarnya sebagai langkah preventif.
Lebih lanjut Gunadi menegaskan “Memberantas tuntas praktik korupsi itu sesuatu yang sulit dilakukan. Tetapi paling tidak kita bisa meminimalisirnya, melakukan pencegahan dini, dengan cara edukasi. Jadi, mereka yang sekarang generasi milenial ini, bila nanti puluhan tahun berikutnya menjadi pejabat, dirinya sudah tidak akan korupsi, karena sudah dibekali literasi anti korupsi”.
Karenanya Gunadi berhapap, dengan upaya preventif berupa seminar, minimal para peserta bisa memahami dan ikut melakukan pengawasan adanya praktik-praktik korupsi. “Setidaknya, generasi muda milenial ini, bisa ikut meminimalisir tindak pidana korupsi. Misalnya di tengah masyarakat bisa mengawasi pembangunan di tingkat desanya masing – masing, sehingga bila ada penyimpangan bisa dicegah”, kata Gunadi kepada media.
Sementara saat dikonfirmasi penanganan kasus korupsi di Kota Banjar, Gunadi menjelaskan , tiga kasus ditangani pihaknya selama tahun 2019 diantaranya; kasus kasus penyalahgunaan bantuan dana program Rutilahu (Rumah Tidak Layak Huni), Kasus Korupsi Dana Desa Balokang Kota Banjar, dan program Kotaku. Menurut Gunadi, saat ini sudah proses sidang semua. Sementara untuk kasus bantuan rutilahu sudah putusan, namun banding karena putusan yang ada tak sesuai tuntutan, lain-nya masih proses berjalan.
Seminar “Literasi Anti-Korupsi” yang diikuti pelajar dan mahasiswa (generasi milenial), perwakilan organisasi pemuda dan guru serta masyarakat pegiat antikorupsi Kota Banjar. Selain menghadirkan Gunadi, SH, MH (Kepala Kejaksaan Negeri Kota Banjar) seminar juga hadirkan Kompol. Ade Najmulloh (Wakpolres/ Ketua Tim Saber Pungli Kota Banjar), dan Putri Sri Jayanti, S.Pd (Alumni Sekolah Anti – Korupsi ICW Jakarta). [le-gp]